Khusus Warga Kota Tegal Hubungi Nomor Ini Bila Terjadi Bencana
Masyarakat bisa menghubungi BPBD Kota Tegal bila terdapat bencana ataupun butuh bantuan penanganan satwa liar. Bisa menghubungi nomor telepon dan Whatsapp 08112898606.
TRIBUNPANTURA.COM, TEGAL - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tegal mengimbau masyarakat untuk bergotong royong membersihkan saluran drainase.
Upaya itu perlu dilakukan untuk mencegah terjadinya genangan dan banjir.
Kepala Pelaksana BPBD Kota Tegal, Andri Yudi Setyawan mengatakan, curah hujan tahun ini diprediksi akan lebih besar dibandingkan tahun kemarin.
Terlebih ditambah adanya dampak La Nina di Indonesia pada musim penghujan periode Oktober 2021 sampai Februari 2022.
Dampak dari fenomena tersebut memicu peningkatan curah hujan di berbagai wilayah termasuk Kota Tegal.
Hal itu seperti prediksi dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG).
"Untuk itu seluruh masyarakat harus tetap waspada dan siaga. Lakukan kegiatan mitigasi dengan bergotong royong membersihkan saluran drainase," kata Yudi kepada tribunjateng.com, Kamis (11/11/2021)
Yudi mengatakan, bencana di musim penghujan yang cenderung terjadi di Kota Tegal adalah banjir dan rob.
0 Response to "Khusus Warga Kota Tegal Hubungi Nomor Ini Bila Terjadi Bencana"
Post a Comment