Hasil Hylo Open 2021 RinovPitha Gagal ke Final

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari gagal ke final ganda campuran Hylo Open 2021 usai takluk dari Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai 20-22, 14-21 di Saarlandhalle Saarbrucken pada Minggu (7/11) dini hari WIB.
Rinov/Pitha memberikan perlawanan sengit kepada Dechapol/Sapsiree pada awal gim pertama. Setelah imbang 4-4, Rinov/Pitha bisa melesat dengan keunggulan 9-5, dan 11-6 pada interval gim pertama.
Hanya saja, usai interval sejumlah kesalahan dibuat Rinov/Pitha. Dua kesalahan Rinov/Phita membuat Dechapol/Sapsiree meraih dua poin beruntun sehingga memperkecil kedudukan jadi 11-14.
Keunggulan 15-11 bisa diperkecil menjadi 14-15 setelah Dechapol/Sapsiree yang jadi unggulan pertama meraih tiga poin beruntun
Rinov/Pitha yang kini menempati peringkat 21 dunia tetap unggul hingga skor 19-17. Kesempatan memenangi gim pertama pupus setelah Dechapol/Sapsiree meraih dua poin beruntun usai setting. Dechapol/Sapsiree menang 22-20 di gim pertama.
Rinov/Pitha kembali mencoba memberikan perlawanan di gim kedua. Setelah Rinov/Pitha tertinggal 0-3, reli poin terjadi dari kedua pasanganan hingga akhirnya skor imbang 6-6.
Kesalahan Rinov mengembalikan bola membuat Dechapol/Sapsiree unggul 7-6.
[Gambas:Video CNN]
Drop shot Dechapol yang tidak bisa dijangkau Pitha membuat ganda Thailand itu unggul 11-11-8 pada interval gim kedua.
Smes Rinov yang tidak bisa dikembalikan Dechapol/Sapsiree memperkecil skor jadi 13-16. Drop shot yang gagal dari Rinov membuat Dechapol/Sapsiree unggul 19-14.
Kesalahan Rinov yang mengembalikan bola dengan tanggung membuat Sapsiree tanpa kesulitan menyambar bola di depan net. Poin itu menutup gim kedua dengan kemenangan 21-14 untuk Dechalpo/Sapsiree atas Rinov/Pitha.
(sry)
0 Response to "Hasil Hylo Open 2021 RinovPitha Gagal ke Final"
Post a Comment