Saipul Jamil Saya Ingin Menyampaikan Sebuah Permohonan Maaf

VIVA â€" Siang ini, Saipul Jamil hadir dalam acara ngunduh mantu Rizky Billar dan Lesti Kejora. Mengenakan jas silver Saipul Jamil pun mengungkap akan memiliki hadiah untuk Lesti dan Billar.
Namun sebelum itu, Saipul Jamil mengungkapkan permohonan maaf kepada para penonton di rumah.
"Saya Saipul Jamil ingin menyampaikan sebuah permohonan maaf kepada seluruh pemirsa di rumah mungkin ada kata-kata atas tindakan saya buat pemirsa kecewa," kata Saipul Jamil, Minggu 5 September 2021.
Saipul Jamil mengungkapkan dirinya hanya manusia biasa yang tak luput dari dosa. Dia juga merasa telah menebus semua kesalahannya dengan menjalani masa hukuman.
0 Response to "Saipul Jamil Saya Ingin Menyampaikan Sebuah Permohonan Maaf"
Post a Comment