Tukang Sablon di Tuban Diamankan karena Juga Singgung Polri
Pengusaha sablon, RS (29), warga Desa Karangagung, Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban, Jawa Timur, diamankan polisi tak hanya terkait tawaran membuat kaus bergambar 'Jokowi 404: Not Found' di media sosial.
RS ditangkap polisi karena juga mengunggah pernyataan menyinggung institusi Polri dan pengadilan. Ia pun telah menghapus semua postingan, baik soal kaus Jokowi maupun yang dianggap menyinggung institusi Polri.
"Pemilik akun juga telah menghapus semua postingannya tersebut dari akun Twitternya tersebut," kata Kasat Reskrim Polres Tuban AKP Adhi Makayasa, Kamis (19/8).
Saat ditelusuri, unggahan RS dengan akun @OmBrewoks3 yang dianggap menyinggung Polri berisi pernyataan tentang kinerja Korps Bhayangkara tersebut.
"Jika para hakim sdh tdk bisa lg membedakn mana yg haq mana yg bathil, utk apa ada hakim? Jika polisi sdh tdk bisa membedakn mana yg harus ditangkap & mana yg harus bebas lbh baik bubarkan saja polisi, wahai para pejabat tunjukkan wujud asli kalian,kalo kalian benci terhadap ulama," bunyi cuitan @OmBrewoks2 yang dipermasalahkan Polres Tuban.
Adhi melanjutkan RS tak ditahan dalam kasus ini. Menurutnya, RS hanya diminta membuat pernyataan minta maaf yang diunggahnya melalui media sosial.
Sementara itu, Komisioner Komnas HAM Beka Ulung Hapsara mengatakan berdasarkan komunikasi dengan Kapolda Jatim Irjen Nico Afinta, RS ditangkap bukan karena kaus 'Jokowi 404: Not Found', melainkan karena unggahan yang menyangkut institusi Polri.
Menurut Beka, RS juga tak diproses lebih lanjut. Kasus yang menyeret RS tersebut diselesaikan lewat mekanisme keadilan restoratif.
"Kapolda mengatakan hal tersebut ketika saya berkomunikasi untuk memastikan bahwa polisi tidak memproses hukum RS terkait kaos Jokowi 404; not found. Meminta juga polisi tidak reaktif kalau ada ekspresi seni serupa," kata Beka dikutip dari akun Twitter @Bekahapsara.
[Gambas:Twitter]
Sebelumnya, akun Twitter @OmBrewoks3 milik RS menjadi viral usai memposting desain kaus warna hitam dengan gambar mural 'Jokowi 404: Not Found'.
"Karena ada yg mention sy, maka sy coba buat design kaos kayak gini. Kira2 ada yg minat kaosya ? Warna bisa request sesuai keinginan. Bantu re-tweet ya teman2. Terima kasih," bunyi cuitan itu. (frd)
(frd/fra)[Gambas:Video CNN]
0 Response to "Tukang Sablon di Tuban Diamankan karena Juga Singgung Polri"
Post a Comment