Top 5 Sport Anthony Ginting Puji Pembukaan Olimpiade Tokyo

Suara.com - Setelah satu tahun tertunda akibat pandemi Covid-19, Olimpiade Tokyo 2020 akhirnya resmi bergulir. Hal itu ditandai dengan upacara pembukaan yang berlangsung di Stadion Olimpiade Tokyo, Jumat (23/7/2021) malam WIB.

Sementara Kontingen Indonesia tampil gagah saat mengikuti defile atau parade negara peserta di upacara pembukaan Olimpiade Tokyo di Stadion Nasional Jepang (Stadion Olimpiade Tokyo), Jumat (23/7/2021) malam WIB.

Berita di atas adalah dua dari lima berita olahraga yang menarik di kanal sport Suara.com, sepanjang Jumat (23/7/2021) yang kami rangkum di bawah ini:

1. Sederhana tapi 'Ngena', Anthony Ginting Puji Pembukaan Olimpiade Tokyo

Baca Juga: Olimpiade Tokyo: Petembak Putri Indonesia Tersingkir di Kualifikasi

Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting berhasil lolos ke babak kedua Toyota Thailand Open setelah menekuk wakil India, Sourabh Verma, Selasa (19/1/2021). [BWF/Badmintonphoto].Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting berhasil lolos ke babak kedua Toyota Thailand Open setelah menekuk wakil India, Sourabh Verma, Selasa (19/1/2021). [BWF/Badmintonphoto].

Setelah satu tahun tertunda akibat pandemi Covid-19, Olimpiade Tokyo 2020 akhirnya resmi bergulir. Hal itu ditandai dengan upacara pembukaan yang berlangsung di Stadion Olimpiade Tokyo, Jumat (23/7/2021) malam WIB.

Mengusung tema "United by Emotion", upacara pembukaan ini dihelat tanpa penonton dengan pembatasan tamu undangan akibat masih dalam situasi pandemi Covid-19.

Baca selengkapnya

2. Dipimpin Rio Waida, Kontingen Indonesia Tampil Gagah di Pembukaan Olimpiade Tokyo

Peselancar putra Indonesia, Rio Waida saat membawa bendera Merah Putih dalam parade kontingen negara-negara peserta Olimpiade Tokyo 2020 di Stadion Nasional Jepang, Jumat (23/7/2021) malam WIB. Odd ANDERSEN / AFP.Peselancar putra Indonesia, Rio Waida saat membawa bendera Merah Putih dalam parade kontingen negara-negara peserta Olimpiade Tokyo 2020 di Stadion Nasional Jepang, Jumat (23/7/2021) malam WIB. Odd ANDERSEN / AFP.

Kontingen Indonesia tampil gagah saat mengikuti defile atau parade negara peserta di upacara pembukaan Olimpiade Tokyo di Stadion Nasional Jepang (Stadion Olimpiade Tokyo), Jumat (23/7/2021) malam WIB.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo: Greysia/Apriyani Raih Kemenangan pada Laga Pembuka

Pasukan Merah Putih yang mendapat urutan ke-22 dalam defile, dipimpin oleh peselancar putra Rio Waida selaku pembawa bendera (flag bearer).

0 Response to "Top 5 Sport Anthony Ginting Puji Pembukaan Olimpiade Tokyo"

Post a Comment