Kemendagri Minta Pemda Lakukan Inovasi yang Berkualitas
VIVA â" Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), mendorong inovasi yang dilakukan oleh pemerintah daerah (pemda), adalah yang berkualitas. Tidak sekedar mengejar kuantitas atau jumlahnya, tanpa mempertimbangkan kualitas.
Itu dikatakan Kepala Badan Litbang Kemendagri, Agus Fatoni, yang menegaskan bahwa penilaian Indeksi Inovasi Daerah, bukan sekadar pada kuantitas inovasi yang dilakukan.
âHal ini dikarenakan inovasi yang dilaporkan tidak disertai dokumen yang memadai, sehingga nilai kematangan inovasi tersebut rendah atau bahkan tidak bisa dinilai,â ujar Agus Fatoni dalam keterangannya secara virtual saat acara Pemantapan Teknis Penginputan Indikator dalam Sistem Innovative Government Award (IGA) 2021 Pemerintah Kabupaten Tabalong, Jumat 30 Juli 2021.
Selama ini, kata Fatoni, masih banyak pemerintah daerah hanya fokus menambah jumlah inovasi. Akibatnya, kendati inovasi yang diinput berjumlah banyak, namun capaian itu tidak menunjang hasil nilai indeks yang maksimal.
0 Response to "Kemendagri Minta Pemda Lakukan Inovasi yang Berkualitas"
Post a Comment